Citra News.Com, KUPANG, – BANK NTT dalam dua tahun terakhir berdiri satu deretan dengan bank-bank besar tanah air. Bank kebangaan masyarakat NTT ini selalu mendapat tempat yang special untuk semua pihak.
Doktor James Adam, pakar ekonomi dari Universitas Citra Bangsa (UCB) Kupang menyebut keberhasilan Bank NTT sepwrti air yang mengalir tanpa henti.
Silih berganti penghargaan itu datang dari berbagai lembaga. kata James. Yang pasti dari lembaga penerbitan yang fokus pada dunia perbankan. Dan yang membanggakan adalah dari Bank Indonesia (BI). Dia memberi kepercayaan untuk Bank NTT menjadi salah satu dari 20 bank ternama di tanah air.
Bank NTT juga menjadi pelaksana BI Fast, di awal tahun kemarin. BI Fast adalah layanan terbaru Bank Indonesia, yang menyasar segmen transfer antar maupun interbank dengan biaya yang relatif sangat murah, yakni hanya Rp. 2.500 per transaksi. Sebelumnya lebih mahal.
Menurut Jamea orestasi ini tentu saja memantik reaksi positif berbagai kalangan.
“Keberhasilan yang dicapai oleh Bank NTT dalam 2 (dua) tahun terahir ini seperti air yang mengalir tanpa bisa terbendung. Beberapa hari lalu kita mendengar bahwa Bank NTT meraih predikat BUMD terbaik dalam bidang keuangan,” tegasnya, Rabu 25 Mei 2022 di Kupang.