Jadi Plt.Direktur Utama Bank NTT Yohanis Landu Praing (kiri) menggantikan Harry Alexander Riwu Kaho (kanan). Doc. istimewa
Forum rapat Bank NTT menyatakan Menerima Dengan Catatan RUPS Tahun Buku 2023 dan Mayoritas pemegang saham Setuju ……
Citra News.Com, KUPANG – RAPAT Umum Pemegang Saham Tahun Buku 2023 (RUPS TB 2023) dan RUPS Luar Biasa (LB) tahun 2024 menghasilkan sejumlah keputusan.
Pelaksanaan dua RUPS sekaligus tersebut dipimpin langsung oleh Penjabat Gubernur NTT, Ayodhia G.L. Kalake, SH, MDC selaku Pemegang Saham Pengendali (PSP) Seri A.
RUPS yang dijaga ketat aparat keolisian dan anggota Satpol PP NTT ini digelar di Aula Fernandes Kantor Gubernur NTT, Kupang, Rabu 08 Mei 2024, dihadiri para Bupati, Penjabat Bupati/Walikota se-NTT sebagai Pemegang Saham Seri A, Pemegang Saham Seri B, Dewan Komisaris, Direksi, KAP dan Notaris.
Mengutip press release Humas Bank Senin 13 Mei 2023 bahwa, RUPS tersebut memutuskan sejumlah poin penting.
Adapun point keputusan RUPS TB 2023 bagi Bank NTT diantaranya; Pertama, Menerima Dengan Catatan. Yaitu Laporan Direksi dan Komisaris secara voledig acquit et de charge kepada Dewan Komisaris dan Direksi Perseroan atas tindakan pengurusan dan pengawasan yang dilakukan dalam tahun buku yang berakhir tanggal 31 Desember 2023. Sepanjang tindakan tersebut bukan merupakan tindak pidana dan telah tercermin dalam laporan tersebut.
Illustras Atas : Pj. Gubernur BTT Ayodhia G. L Kalake, Bawah Kosmas D. Lana (kiri) dan Alo Liliwery (kanan).