Iklan Baris :
Ingin Pasang Iklan, Klik disini - Ingin Koreksi, Klik Teks ini

GERTAK Dinas Kesehatan Tumpas Kasus DBD

CitraNews

Virus demam berdarah dangue (DBD) kian mengancam nyawa. Penderita DBD pun terus bertambah. Berjaga-jagalah sebelum DBD menyerang anggota keluarga kita.  

Maumere, citra-news.com – KEPALA Dinas Kesehatan Kabupaten Sikka, dr. Maria Bernadine Sada Nenu, MPH menyebutkan telah terdata 36 kasus positif DBD. Namun  hanya berselang 7 hari atau tepatnya pada Senin 4 Pebruari 2019 penderita DBD bertambah menjadi 77 orang. Atau selama bulan Januari 2019 terdata 65 kasus dan sampai dengan tanggal 4 Pebruari 2019 bertambah  12 kasus/penderita positif DBD.

Karena itu waspadalah. Penderita DBD terus bertambah. Virus DBD kian mengancam nyawa jika lingkungan sekitar tidak higienis, demikian himbau dr. Bernandine.

Untuk upaya pencegahannya, Dinkes Kabupaten Sikka melalui juru pemantau jentik nyamuk DBD terus melakukan sosialisasi secara rutin hingga ke rumah-rumah penduduk. Bahkan melakukan semacam gerakan secara serentak (Gertak) kerja bakti pemberantasan sarang (PSN).