Iklan Baris :
Ingin Pasang Iklan, Klik disini - Ingin Koreksi, Klik Teks ini

Menhub Tindak Tegas Maskapai Penerbangan yang Naikan Tarif

CitraNews

Menteri Perhubungan (Menhub) RI, Budi Karya Sumadi meminta maskapai penerbangan tidak memanfaatkan momen Lebaran 2018 untuk menaikkan tarif.

Jakarta, citra-news.com – SEBAGIAN BESAR masyarakat Indonesia mengeluhkan kenaikan harga tiket pesawat yang melonjak tajam menjelang Lebaran 2018. Bahkan harga tiket melampaui tarif batas yang telah ditentukan.

Menanggapi keluhan soal kenaikan tariff tersebut, Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi mengaku akan menindak tegas maskapai penerbangan yang menjual harga tiket dengan harga yang melebihi batas atas.

Baca Juga :  FRANS SEDA Satu Dari 12 Calon PAHLAWAN NASIONAL
Baca Juga :  MODAL INTI Bank NTT Sudah 2,4 Triliun 'Lampu Hijau' MENEPIS KERAGUAN Segelintir Pihak

“Kami akan menindak tegas maskapai penerbangan yang tidak pertimbangkan daya beli masyarakat dalam menentukan tarif tiket. Maskapai penerbangan yang menjual harga tiket dengan harga yang melebihi batas atas,”tegas Budi.