Iklan Baris :
Ingin Pasang Iklan, Klik disini - Ingin Koreksi, Klik Teks ini
Sosbud  

PEMERNTAH Mestinya ADIL Dalam Membangun PENDIDIKAN

CitraNews

Winston Rondo menyatakan pemerintah semestinya secara adil dan merata dalam membantu fasilitas dan sarana prasarana yang dibutuhkan entah sekolah swasta sekalipun. Akan tetapi tuntutan sekolah swasta ini juga harus bisa menunjukkan ‘top brending’-nya. Sehingga bisa merangsang bantuan pemerintah itu, bukan?

Kupang, citra-news.com – PENDIDIKAN Nasional Membentuk Karakter Bangsa, demikian thema umum yang digelar Badan Musyawarah Perguruan Swasta (Consultative Council of Private Education Institution) Provinsi NTT dalam menyongsong HUT Sumpah Pemuda tanggal 28 Oktober 2018 yang ke-90.

Hasil inisiasi BMPS NTT menyelenggarakan Gebyar SMA/SMK Swasta se-NTT dan dikomandani WINSTON N. Rondo, S.Pt ini membuahkan sejumlah kegiatan. Diantaranya, Seminar Pendidikanyang berthemakan, Peran Sekolah swasta Dalam Membangun Pendidikan di NTT. Selain Lomba cerdas cermat Bahasa Inggris dimana setiap sekolah mengutus satu regu 3 orang siswa. Dan Lomba Pidato Bahasa Indonesia, yang berthemakan, Pendidikan Membentuk Karakter Anak Bangsa.

Dalam kegiatan seminar yang berlangsung di Aula Kedung DPD RI Perwakilan NTT di Kupang, Senin 22 Oktober 2018 itu menghasilkan beberapa catatan kritis. Diantaranya soal pemberian bantuan sarana prasarana (Sarpras) dari pemerintah yang ditengarai banyak peserta seminar mengesankan mengeluhkan bahwa pemerintah tidak secara adil dan merata memberikan bantuan fasilitas dan Sarpras bagi sekolah-sekolah swasta.

Baca Juga :  Army : TUHAN Telah Merubahku Menjadi KEPALA Bukan Ekor
Baca Juga :  LIFT Mataram Mendidik Anak Bangsa Jadi PILOT

“Apa yang menjadi keluhan bapak ibu pemangku lembaga pendidikan swasta menjadi catatan bagi pemerintah. Namun perlu ditunjukkan apa top branding atau top of mind  dari sekolah swasta. Contohnya begini kalau kita belanja tapal gigi ke mall. Yang ada di otak kita dalah Pepsodent. Meskipun penjaga toko menawarkan produk lain, akan tetapi yang diminta adalah pepsodent. Jadi sekolah swasta harus bisa menunjukkan keunggulan-keunggulan apa yang dimiliki. Karena ada ribuan sekolah yang harus menjadi perhatian pemerintah. Dan yang pasti sekolah-sekolah negeri menjadi prioritas perhatian,”ungkap Winston yang juga anggota DPRD Provinsi NTT dari Partai Demokrat ini.