Iklan Baris :
Ingin Pasang Iklan, Klik disini - Ingin Koreksi, Klik Teks ini

POTRET WISATA DI NEGERI TANAH TERJANJI (1)

CitraNews

“Ke depannya masih ada obyek-obyek lainnya yang terus dikembangkan. Namun hal yang paling utama diperhatikan adalah sarana dan prasarana jalan dalam kerangka memperlancar aksesibilitas dari dan ke  obyek-obyek pariwisata yang ada,”kata Marius Jelamu, Kepala Dinas Pariwisata Provinsi NTT.

Baca Juga :  Disini SENANG Disana Senang Bersama BIZNET

Tidak terkecuali Labuan Bajo di ujung barat Flores, pemerintah RI pun sudah membidik obyek-obyek wisata di tapak batas negara RI dengan Negara Timor Leste. Obyek wisata di Pantai Motadikin Kabupaten Malaka misalnya, kawasan wisata pantai yang terletak di Desa Fahiluka Kecamatan Malaka Tengah itu kini telah dibangun berbagai fasilitas dan sarana pendukung yang dapat memberikan rasa aman dan nyaman bagi pelancong. Bagi pemerintah dan masyarakat Kabupaten Malaka, Kawasan Pantai Motadikin adalah oase wisata dunia. Meski disadari sebagai daerah otonomi baru (DOB) Malaka dalam hal pembangunan infrastruktur, ibarat bayi yang baru belajar merangkak. Akan tetapi remah-remah kue pembangunan nasional selalu ada ‘jatah’ lantaran Malaka adalah wilayah yang berbatasan darat langsung dengan Negara Timor Leste.