Iklan Baris :
Ingin Pasang Iklan, Klik disini - Ingin Koreksi, Klik Teks ini
Polkam  

KOTA Kupang, Satu dari 4 Wilayah SASARAN Program Bantuan AUSTRALIA

CitraNews

Wakil Wali Kota Kupang, dr. Hermanus Man, menyambut baik pelaksanaan program Siapa Siaga tersebut.

Menurutnya, program ini sejalan dengan upaya Pemkot Kupang selama ini dalam upaya penanganan covid 19 serta pemulihan ekonomi selama pandemi covid 19.

Wawali Kota Kupang juga memastikan akan mendorong para camat, perangkat daerah terkait dan lurah serta mitra lainnya untuk berpartisipasi aktif bersama PIAR baik dalam kegiatan sosialisasi, pelatihan di tingkat kelurahan.

Baca Juga :  SEKDA Warandoy Minta PT FLOBAMOR Mengelola TNK Lebih PROFESIONAL
Baca Juga :  LAIN di MULUT Lain di PRAKTEK, Dimana-mana SAMPAH Berserakan

Kepada PIAR dokter Herman berpesan, sebagai mitra dalam program ini untuk melibatkan lima unsur dalam pentaheliks demi mensukseskan program SIAP SIAGA.

Selain pemerintah, tambah dia, para pelaku usaha, akademisi, komunitas atau organisasi sosial kemasyarakatan serta media juga perlu diikutsertakan.

Baca Juga :  Ketua DPRD NTT Enggan Beberkan Dana Refocussing dan Pinjaman 1,5 Triliun

Turut hadir dalam pertemuan tersebut, Pendiri PIAR NTT, Ana Djukana dan aktivis PIAR, Zevan Aome. +++ citra-news.com/PKP_ans