Iklan Baris :
Ingin Pasang Iklan, Klik disini - Ingin Koreksi, Klik Teks ini

Menekan INFLASI Bank NTT Hadirkan Skim Kredit GREEN HOUSE

Reporter: Marthen RadjaEditor: Redaksi
CitraNews

Menurut dia, sering inflasi terjadi di NTT karena faktor cuaca ektrim. Hujan atau panas yang tidak menentu, menyebabkan beberapa produk mengalami kelangkaan di pasar. Sebut saja sawi, kangkung, bawang dan sebagainya sebagai pemicu inflasi.

“Kita sedang membuat satu skim untuk membantu pemerintah provinsi, kabupaten dan kota di Provinsi NTT dan menjadi solusi bagi pegendalian inflasi di daerah. Kita coba mengamati beberapa faktor dan indikator terjadinya inflasi, dan yang menjadi penyumbang inflasi di NTT adalah tanaman holtikultura”, jelas Alex.

Baca Juga :  PEMKOT Kupang Akomodir Kelompok Para Mantan Narapidana

Lebih lanjut dia menyebut mengemukanya perkembangan inflasi ini tidak terlepas dari respons kebijakan moneter Bank Indonesia. Dan sinergi erat pengendalian inflasi antara Bank Indonesia dan Pemerintah Pusat, Pemerintah Daerah, dan mitra strategis lainnya dalam Tim Pengendalian Inflasi Pusat dan Daerah (TPIP dan TPID) melalui penguatan program Gerakan Nasional Pengendalian Inflasi Pangan (GNPIP).

Baca Juga :  TEKAN Laju INFLASI Pemkot Kupang Kendalikan Melalui URBAN FARMING

Untuk itu dalam skim kredit yang didesain Bank NTT ini, masyarakat dimudahkan dengan sistem pembayaran yang tidak sulit. Sehingga kedepan siapapun bisa menggunakan layanan ini, untuk memulai usaha barunya, yakni berusaha di bidang tanaman hotikultura dengan sistem Green House.

Baca Juga :  NTT Sentra Pengembangan GARAM Nasional

“Kita desain skim kredit Green House bagi para petani yakni ada sistem pembayaran dan kemudahan-kemudahannya. Sehingga dengan produksi yang terkendali baik komoditi-komoditi seperti cabe, bawang dan sayuran tertentu, dengan adanya fasilitas green house, akan memberikan peluang usaha yang mana petani tetap berproduksi.

Masih menurutnya, saat ini Bank NTT sedang merampungkan skim kredit Green House ini.

 

Sumber: Humas Bank NTT
Disclaimer: Artikel Ini Merupakan Kerja Sama CitraNews.Com Dengan Inflasi, TPID, Angkutan Udara. Hal yang terkait dengan tulisan, foto, grafis, video, dan keseluruhan isi artikel menjadi tanggung jawab Inflasi, TPID, Angkutan Udara.