Iklan Baris :
Ingin Pasang Iklan, Klik disini - Ingin Koreksi, Klik Teks ini

Terkenal SEMRAWUT Bupati ROBY Merubah TPI Jadi PPT

CitraNews

Dia menambahkan, terobosan ini kami karena tuntutan dari kebutuhan masyarakat. Sehingga harus dilakukan penataan kembali area yang ada, guna memberikan rasan aman dan nyaman                                                                                      bagi pengunjung. Upaya penataan ini juga demi kebaikan kita bersama. Karena kota yang bersih dan indah akan menyisakan kenangan tersendiri,ungkap Roby.

TPI menjadi Titik Star bagi Bupati ROBY dalam melakukan Penataan Lingkungan Kota Maumere. TPI juga menjadi lokasi istimewa karena menjadi tempat umum pertama yang dikunjungi Bupati Roby pasca dilantik 20 September 2017. Belum usia seminggu masa tugas Bupati Roby menggelar acara Launching. Terkandung makna acara ini digelar sebagai wujud kepedulian Pemerintah Kabupaten Sikka dalam menatakelola pembangunan perkotaan. Sekaligus memberikan motivasi bagi masyarakat untuk membangun perekonomian yang mengarah pada peningkatan kesejehtaraan.

“Beginilah cara kami ‘pemimpin barumu’ memimpin. Kami tidak ingin bekerja karena ada apa-apanya. Tapi kami bekerja ada adanya demi mewujudkan kesejahteraan rakyat. Karenanya dalam eksistensi ke depannya kami akan terus menerus mengevaluaSi PPT ini. Dan memperbaikinya sedikit demi sedikit. Sehingga suatu saat kelak kita akan menemukan format yang pas bagi semua orang,”tandasnya.

Baca Juga :  Perayaan HKAN 2021 DITUNDA, Ini Penyebabnya
Baca Juga :  BUPATI Korinus Mengaku TIDAK TAHU Ada Proyek KAT

Acara launching yang terpusat di bilangan Jl. Bandeng Kelurahan Kota Baru Kecamatan Alok Timur Kabupaten Sikka ini, ditandai dengan pelepasan balon yang terlilit kain dengan tulisan PASAR PAGI TERBATAS. Balon warna-warni itu diterbangkan angin seakan membawa pesan ke seluruh pelosok masyarakat di Nian Tana Sikka kalau TPI sudah berubah nama menjadi PPT.

Kepala Bagian Ekonomi Setda Sikka, Drs. Ec.Bajo Carolus Boromeus menjelaskan acara launching ini didasarkan atas Surat Keputusan (SK) Bupati Sikka Nomor 267/HK/2018 tentang Pasar Pagi Terbatas. Didalam  SK tersebut dijelaskan aktivitas PPT tersebut diselenggarakan setiap hari mulai pukul 06.00 hingga 08.30 Wita. Kecuali pada hari Minggu ativitas pasar dari jam 06. 00 hingga jal 10.00 Wita. Diluar dari jam-jam tersebut tidak boleh ada aktivitas jual beli di arena TPI.

Baca Juga :  MERENDAHKAN Hak DPR Dibalik PERGESERAN Siluman APBD

Untuk mengatur dan menata arena PPT itu diperintahkan Dinas Perhubungan Kabupaten Sikka untuk mengurus parkir dan kelancaran lalulintas kendaraan keluar/masuk kawasan TPI. Sedangkan Satpol PP bertugas menjamin keamaman dan ketertibannya. Dan Bagian Ekonomi bertugas memonitor dan melaporkan setiap potensi perbaikan untuk dilakukan pengembangannya.